Home » » Komite Fifa Mencabut Sanksi Terhadap Messi

Komite Fifa Mencabut Sanksi Terhadap Messi

Posted by Berita Dunia on Saturday, May 6, 2017

berita dunia
Komite Fifa Mencabut Sanksi Terhadap Messi
Beritadunia80.blogspot.com - Bintang Superstar Argentina Lionel Messi kini sudah terbebas dari sanksi larangan main sebanyak empat kali di pentas Internasional setelah banding yang dilakukan federasi Sepakbola Argentina (AFA) telah diterima oleh Komite Banding FIFA.



Pada pertandingan lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Conmebol melawan Chile maret lalu, Messi kepergok mengumpat Hakim Garis menjelang babak pertama berakhir. Messi tidak terima dianggap melakukan pelanggaran pada salah satu pemain Chile. 

Komite Disiplin Fifa akhirnya menjatuhkan sanksi empat pertandingan resmi dan denda CHF 10.000. Messi pun tidak bisa ikut saat melawan Bolivia beberapa waktu lalu, dan juga gk bisa bermain melawan Uruguay, Venezuela, dan Peru yang akan datang di kualifikasi Piala Dunia 2018.

Komite Banding FIFA akhirnya menerima banding dari AFA atas Lionel Messi, Setelah Sidang yang diadakan di Zurich, Swiss pada tanggal 4 mei. Meskipun Lionel bersalah menggucapkan kata-kata fitnah terhadap asistem wasit dalam insiden itu. Dan mereka tidak memiliki bukti yang cukup untuk menetapkan standar hukuman sesuai peraturan yang ada kepada Messi.

Komite Banding FIFA menegaskan kepada setiap pemain untuk selalu menunjukkan rasa hormat pada perangkat pertandingan. Hal tersebut merupakan hal yang esensial dalam sepakbola dan aksi yang tidak sportif seperti itu merupakan perbuatan yang tidak bisa diterima.

Thanks for reading & sharing Berita Dunia

Previous
« Prev Post

0 comments:

Post a Comment

Cari berita disini